Keren ! FTV "Bercanda dengan Nyawa" Mengulas Budaya Madura

Madura menjadi salah satu suku berpenduduk terbesar di Indonesia oleh sebab itu pada tahun Pada tanggal 24 juli 2011 FTV ” Bercanda dengan Nyawa ”  di putar di salah satu tv swasta yang mengulas budaya Madura, dalam beberapa content film tersebut ada beberapa yang tidak sesuai dengan orang Madura Maklum saja bintang film bukan orang Madura coba gue yang main pasti asik tuh. Eits Content tersebut seperti pengucapan bahasa Madura atau kata orang sekarang Logatnya tidak sesuai dengan logat yang ada di Madura, tapi ada beberapa sesi logat yang sesuai bahasa Madura.

Budaya carok dalam film ini sangat berbeda Carok merupakan jalan terakhir untuk orang Madura untuk mempertahankan harga dirinya, di film ini ditonjolkan seakan-akan kalau ada masalah maka orang Madura akan langsung melakukan carok padahal di Madura juga ada tradisi lain selain carok untuk menyelesaikan masalah yaitu “bek rembek” atau musyawarah, carok bisa terjadi di sebabkan perebutan kedudukan di keraton, perselingkuhan, rebutan tanah, bisa juga dendam turun-temurun selama bertahun-tahun.

Meskipun begitu sudah banyak juga bagian dari film ini yang sesuai dengan kebudayaan dan gambaran Madura, kita harus bangga karena sudah ada orang yang mau mengangkat Budaya Madura ke Publik, bukannya FTV ini aja, ada beberapa film yang mengakat budaya atau orang Madura sendiri yang menjadi bintang Filmnya, Seperti Mestakung (Semesta mendukung) yang di perankan oleh cucunya budawan Madura yaitu Zamawi Imron dan beberapa orang Madura, dan ada juga film Penjuru 5 Santri pemeran Utama yaitu Zamawi Imron salah satu budayawann Madura yang terkemuka.

Di bawah ini beberapa Foto dari film tersebut


Ini adalah videonya dari Ftv ” Bercanda dengan Nyawa ” yang di ambil dari youtube sedikit buram mungkin video ini sudah di makan Zaman maklum saja 2011 *mungkin fil yang asli hilang*

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama